Welcome to My Blog

Welcome to My Blog ^ - ^

Senin, 07 November 2011

Krakatau Trip 16-18 September 2011

Pengalaman Backpacker di Tanah Air

Serunya jalan-jalan di tanah air tercinta ini adalah karena para travellers itu memang saling membantu dan menjaga selama perjalanan, setelah trip selesai pun semua menjadi sahabat-sahabat yang sudah pasti dapat diandalkan dalam susah dan senang :D
Perjalanan kali ini ke Krakatau sangat special karena infonya kudapat dari milis backpackerdunia (yahoo) dan persiapannya kurang dari 1 minggu.

Day 1 : Jumat, 16 September 2011
As usual, daku kerja dong...pulang kerja sekitar jam 6-an sudah melaju ke Ratu Plaza untuk bertemu dengan Trip Leadernya, Mbak Ratri.
Setelah menunggu beberapa menit, ketemuan lah dgn Mbak Ratri, yg baru kukenal saat itu juga, selama ini komunikasi cuman lewat BBM, SMS dan telepon.
Menanti bus ke Kampung Rambutan, tapi enggak nongol2 tuh busnya...
Akhirnya terpaksa naik bus yg ke Komdak, berharap disana bus yang ke Kampung Rambutan jauh lebih banyak....
Menunggu lagi, tapi udah jam 7 lewat, khawatir ketinggalan bus (dari Kampung Rambutan kami berencana naik bus ke Pelabuhan Merak), akhirnya naik taxi deh ke Kampung Rambutan...
Sampai di Kampung Rambutan menunggu anggota trip ngumpul, dan serunya lagi ada yg hampir ketinggalan...my new friend, Rani...
Bus melaju ke Pelabuhan Merak, sempat bobok dikit selama perjalanan dan sampe di Pelabuhan Merak hampir tengah malam, disana menanti rombongan dari berbagai penjuru Jakarta (Kalideres, Bekasi, dll ). Setelah semua ngumpul, kami naik ke kapal untuk menyeberang ke Pulau Sumatera.
Bobok cantik di atas Kapal dan berhasil mendarat di Pelabuhan Bakauheni.

Day 2 : Sabtu, 17 September 2011
Sampai di Pelabuhan Bakauheni dini hari, mengantuk dan naik angkot merah bersama 19 travellers lainnya, menuju Dermaga Canti Lampung. Makan pagi dan mandi di dermaga, sekaligus berganti pakaian karena rencananya mau langsung nyebur di Laut begitu tiba di Pulau, ternyata enggak jadi nyebur, hehehe
Pulau yang disinggahi adalah Pulau Umang-Umang, Sebuku kemudian menuju Pulau Sebesi untuk menginap dan beristirahat.
Sampai di Pulau Sebesi kami berfoto dulu, biasa kan, tiada kesan tanpa foto2 :D
Sore hari kami bersantai di tepi laut, kebetulan home stay nya pas di pinggiran pantai, asyik nya..
Air tawar untuk mandi dan keperluan masak  di Pulau ini lumayan sulit didapat, jadi kudu hemat air dan sabar menanti giliran mandi, hehehe

Day 3 : Minggu, 18 September 2011
Hari ini kita trekking ke Anak Krakatau, yang mana sebelum subuh sudah harus berangkat dengan menggunakan perahu buat yang memuat 20 penumpang + pak sopir  dan kernet nya( eaaa, apa ya istilah yg tepat? )
Sampai di kaki Anak Krakatau hari sudah siang, matahari pun mulai terik.  Tandusnya Anak Krakatau membuat perjuangan naik menjadi lebih 'berarti'.  Sebagian besar pasir dan cukup menyulitkan untuk berjalan di pasir yang selalu amblas ke bawah, bikin jalan nya ga maju-maju #fiuuhh

Tidak ada yang paling menakjubkan daripada sampai di Puncak dan melihat indahnya kreasi dan penciptaan Allah yang Maha Besar, Maha Pencipta, betapa kecilnya diriku ini, bagai setitik air di lautan Samudera. #haissh

Perjalanan turun tentu jauh lebih mudah, mau ngelinding juga bisa, hahahaha, tapi saya gak berani jamin keselamatan Anda yah..
Setelah sampai di kaki Anak Krakatau, naik lagi lah ke perahu yang telah bikin kita mabok laut.
Ups, I forgot... lupa cerita bagaimana perjuangan selama di kapal yang diombang ambing gelombang laut nan ganas... Sampe Rani 'ngobrol' mulu sama kantong kresek item....wkwkwk #maapin Ran..

Dalam perjalanan pulang, mampirlah kita ke Legon Cabe, disana lagi-lagi diriku males nyebur, malah nongki2 dengan Rani, David, Ruslan (yg terakhir ini ternyata jadi 'mantan pacarku' hahaha).
Tomo sibuk nulis2 di pasir + bobok siang, Mahdiyah sibuk maen aer di pinggiran, makin lama makin ke tengah, trus bobok siang...(nah lo?)  sisanya sibuk snorkeling di tengah laut, entah nemu ikan apa aja..
Intinya santai di pantai itu asyik bener, apalagi sambil ngobrol kesana kemari, ujung2nya David 'heboh' nyari spot untuk 'cari ilham' wkwkwk...
Sorenya kita balik ke Pulau Sebesi dan mulai packing untuk kembali ke Dermaga Canti.
Perjalanan hening karena sudah kelelahan maen di laut, dan sampailah di Bakauheni, menanti Kapal Ferry mengantarkan kami pulang ke Pelabuhan Merak... Huffhh, masih panjang loh perjalanan nya...
Tiba di Pelabuhan Merak belanja oleh2 dulu, hehehe...Pisang salut coklat khas Lampung diborong buat oleh-oleh ( kalo anak kost seperti saya ini biasanya beli buat bagi2 ke temen kost dan temen kantor...eett..curhat)
Ternyata masih banyak BUS tersedia yang akan mengantar kami ke Jakarta. Daaann...masuk Jakarta di jam 01.15 pagi...OMG, tolong...besok saya kan kerja, hiks..hiks.. ( maksudnya hari ini - sudah 01.15 di hari Senin, 19 September 2011 ). Selamat deh, jadi zombie di awal weekdays ini.

After all, trip ini sangat menyenangkan dan menyegarkan, apalagi dapat 19 teman baru yang asyik2.
Sekarang ini sudah banyak melakukan trip ke Krakatau, jadi tidak akan sulit bagi Anda untuk mengunjungi spot wisata yg satu ini. Jangan dilewatkan yah... Indonesia kita adalah Negara dengan begitu banyak tempat / spot indah untuk dikunjungi, jangan cuman shopping ke negara tetangga...hehehe

VISIT INDONESIA....kapan lagi nih?